Cakrawalapos.com
GresikPeristiwa

Diguyur Hujan 2 Jam, Wilayah Driyorejo Gresik Banjir

GRESIK – Luapan banjir melanda sejumlah titik di wikayah Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, Rabu (6/12/2023).

Banjir ini diakibatkan hujan deras yang mengguyur wilayah Gresik Selatan.

Meski hanya dua jam, tingginya curah hujan membuat air membanjiri Jalan Raya Sumput dan belasan rumah di Desa Tanjungan, Driyorejo.

Informasi yang dihimpun, hujan turun sejak pukul 17.30 petang hingga sekitar pukul 19.30 malam.

Banjir paling parah terjadi di Jalan Raya Sumput. Titik ini memang langganan genangan banjir setiap tahun saat musim hujan.

Derasnya air hujan membuat Jalan Raya Sumput tergenang banjir setinggi sekitar 80 centimeter.

Hal ini mengakibatkan sejumlah sepeda motor dan kendaraan roda empat yang nekat menerabas berujung mogok.

Betapa tidak, banjir menggenangi jalan hingga setinggi jok sepeda motor.

“Tadi banyak yang mogok. Kalau pas di tengah jalan, itu tingginya sampai 80 centimeter lebih. Setinggi jok sepeda motor,” kata Dayat, salah satu warga sekitar, Rabu (6/12/2023) malam.

Dayat dan rekan-rekannya sengaja berada di tepi banjir untuk mencegah kendaraan roda dua dan roda empat melintas.

Sebab, jika nekat melintas, pasti akan mogok karena mesin terendam banjir.

Terpisah, Didik warga Tanjungan, mengatakan belasan rumah di Desa Tanjungan RT 3 juga tergenang banjir. Beberapa warga juga menguras air yang masuk ke dalam rumah.

Tepatnya sebelah barat Pasar Sumput. Air setinggi lutut orang dewasa masuk ke dalam rumah warga.

Didik berharap agar Pemkab Gresik segera mengatasi banjir di Jalan Raya Sumput dan sekitarnya.

Sebab, bertahun-tahun warga sekitar Jalan Raya Sumput selalu mengalami banjir setiap hujan datang. “Sampai kapan banjir terus gini,” tuturnya.(kb04)

Leave a Comment